SeputarJonggol.com – Entah apa yang ada dalam pikiran kedua orang tua siswi SMK ini. Normalnya setiap orang tua akan memberikan sebuah nama yang indah dan bermakna serta terdiri dari beberapa huruf atau suku kata.
Namun, berbeda dengan orang lain pada umumnya, pasangan Wahyu Sih Nugroho (51) dan Sukarti (48) justru memberi nama yang sesingkat-singkatnya kepada buah hati mereka yang ketiga, yaitu N.
N kini telah berusia 16 tahun dan baru mendaftar di SMKN 1 Bantul. Menurut N, tidak ada halangan yang berarti selama dirinya menggunakan nama yang terdiri dari satu huruf itu.
N sendiri juga tidak mengetahui alasan kedua orangtuanya kenapa memberinya nama yang hanya terdiri dari satu huruf saja.
Gadis N yang pada lahir 15 November 2001 pun tak pernah diejek atau mendapatkan bully oleh tetangga dan temannya. Namun, diakuinya banyak teman barunya kaget dengan nama singkatnya, hingga beberapa orang sempat tak percaya. Bahkan, beberapa orang memilih bertanya langsung ke orangtua N untuk memastikan kebenaran nama perempuan tersebut.
“Biasanya saat kenalan pada tidak percaya, tetapi setelah kenal baru percaya,” ucapnya.
Spontanitas
Orangtua N, Wahyu Sih Nugroho mengaku memberi nama N hanya spontanitas. N yang lahir pada bulan November kebetulan juga bertepatan dengan bulan kelahirannya. Maka ia pun membutuskan beri nama putrinya dengan mengambil huruf depan bulan tersebut.
Nama unik tersebut dia putuskan setelah 5 hari setelah kelahiran putrinya. Tepat saat tali pusarnya putus.
“Kebetulan karena lahir pada Bulan November, makanya saya ambilkan huruf depan bulan itu, lalu saya kasih nama N,” ucapnya. (dbs)