SeputarJonggol.com – Laga yang ditunggu-tunggu oleh banyak penonton akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno sore ini (29/12//2022) pukul 16.30 WIB.
Laga tersebut adalah pertandingan antara Timnas Indonesia vs Timnas Thailand di Piala AFF 2022. Meski baru di fase grup, namun rivatilas antar kedua tim membuat laga ini memiliki aura yang berbeda dengan pertandingan-pertandingan lainnya.
Kedua tim bersaing ketat di klasemen Grup A. Thailand menduduki puncak klasemen dengan enam poin dari dua pertandingan, sementara Indonesia tepat di bawahnya dengan poin dan jumlah laga yang sama.
Tidak hanya itu, Indonesia dan Thailand juga produktif mencetak gol di Piala AFF 2022. Keduanya sudah sama-sama mencetak sembilan gol.
Pertandingan Indonesia vs Thailand juga menjadi final ulangan Piala AFF 2020. Gajah Perang kala itu keluar sebagai juara berkat kemenangan agregat 6-2 dalam dua leg.